Sabtu, 13 Januari 2018

DPC PBB Sleman Mengadakan Syukuran dengan Menyembelih Kambing



Sleman-Pasca putusan MK tidak menyurutkan semangat kader Partai Bulan Bintang di Kabupaten Sleman. Bahkan tadi siang (13/1) mereka mengadakan syukuran dengan menyembelih beberapa ekor kambing. Disamping untuk makan bersama sebagian daging kambing dibagikan kepada tetangga. Acara tersebut diadakan di Rumah ketua MPC H. Muhammad Chozin, di jalan Godean Sleman Yogyakarta, dan dihadiri oleh pengurus DPC dan seluruh pengurus PAC se-Kabupaten Sleman.

“Sebetulnya acara ini sudah kita rencanakan agak lama, sejak kita lolos verifikasi administrasi” Kata sekretaris DPC PBB, Ibrahim Panuntun. “Namun karena sulit menentukan waktu yang tepat, jadi baru kita laksanakan hari ini” ujarnya. “Sengaja kita menyembelih kambing agar acara ini lebih berkesan, terutama bagi para anggota baru”, kata Pak Khozin menimpali.

Disamping syukuran, acara tersebut juga untuk musyawarah pembentukan KAPPU Cabang Sleman dan telah berhasil menetapkan Drs. Muhammad Nadjib Sebagai Ketua dan Edi Raharjo, Sp sebagai sekretaris KAPPU Kabupaten Sleman.

KH. Busro Alkarim, ketua Umum DPC PBB Kabupaen Sleman dalam acara ersebut mengatakan bahwa keputasan MK mengenai ambang batas pencalonan presiden serta maslah verifikasi faktual tidak mempengaruhi semangat para kader, terbukti bahwa hari ini yang datang banyak. “Pokonya kita tetap siap dan yakin iku pemilu 2019” katanya.


Way2Themes