Rabu, 24 Januari 2018

PBB SLEMAN SIAP MENGHADAPI VERIFIKASI FAKTUAL

SLEMAN | Dewan Pimpinan Cabang Partai Bulan Bintang (DPC PBB) Kabupaten Sleman menyatakan siap menghadapi verifikasi faktual sebagai syarat pendaftaran pemilu 2019.

Demikian dikatakan oleh ketua KAPPU (Komisi Aksi Pemenangan Pemilihan Umum) Cabang kabupaten Sleman Muhammad Nadjib, hari ini di Markas Cabang PBB Sleman.
"Verifikasi fakual akan dilaksanakan tanggal 1 Februari 2018, jam sembilan pagi", Katanya. "Para anggota dan pengurus sudah dihubungi semua, jadi kita sudah siap," imbuhnya.

"Anggota yang diminta dihadirkan jumlahnya 54 orang, sudah kami hubungi."
kata Muhammad Nadjib. "Memang agak repot, tidak semua anggota bersedia, karna alasan kerja."

Seperti diketahui, bahwa sesuai dengan keputusan MK, semua partai politik harus diferifikasi faktual, tak terkecuali partai-partai yang sudah mengikuti pemilu 2014, termasuk PBB.

Verifikasi pengurus dan keanggotaan tingkat kabupaten dilakukan di kantor Partai politik tingkat kabupaten dengan cara pimpinan parpol mendatangkan sejumlah anggota yang akan diverifikasi, kemudian KPU memeriksa kecocokan data Kartu Tanda Anggota dan KTP.(Us)




Way2Themes